-->

Riwayat Al-Tirmidzi (Dajjal)

Posted by Unknown Wednesday, October 17, 2012 0 comments
Riwayat Al-Tirmidzi

01. Dari 'Amru bin Huraits r.a, dari Abu Bakar Ash Shiddiq r.a, ia berkata: Rasulullah saw bersabda, "Dajjal akan muncul dari suatu negeri di timur bernama Khurasan, ia diikuti oleh kaum-kaum, sepertinya wajah mereka perisai yang ditambal." [2163]

02. ....Berkata An-Nawwas bin Sam’an r.a : Kami bertanya: Wahai Rasulullah, bagaimana kecepatannya (kecepatan Dajjal) di bumi? Rasulullah saw menjawab : Seperti hujan yang diterbangkan angin (sangat cepat).

Lalu ia mendatangi kaum lalu menyeru mereka, mereka mendustakannya dan mereka membalikkan kata-katanya, ia meninggalkan mereka lalu ia diikuti oleh harta-harta mereka hingga mereka tidak lagi memiliki apa pun,

setelah itu ia mendatangi kaum (yang lain) dan menyeru mereka, mereka menerimanya, ia memerintahkan langit agar menurunkan hujan, langit lalu menurunkan hujan, ia memerintahkan bumi agar mengeluarkan tumbuh-tumbuhan, bumi lalu mengeluarkan tumbuh-tumbuhan, lalu binatang ternak mereka pulang dengan punuk yang panjang, lambung yang lebar dan kantung susu yang berisi (binatang mereka sihat dan gemuk berisi-segalanya dengan izin Allah Subhana wa Ta'ala),

lalu dajjal mendatangi perkampungan yang tinggal puing-puing (kota yang ditinggalkan dan telah hancur) dan berkata kepadanya: "Keluarkan harta simpananmu lalu dajjal meninggalkannya dan kekayaan-kekayaan bumi mengikutinya seperti ratu lebah lalu ia memanggil seorang pemuda belia, ia menebasnya dengan pedang lalu memutusnya menjadi dua bagian lalu memanggilnya, dan anak muda itu tiba-tiba boleh datang (dengan) wajahnya yang berseri-seri seraya tertawa,

saat ia seperti itu, tiba-tiba 'Isa putra Maryam turun di sebelah timur Damaskus di menara putih dengan mengenakan dua baju bercelup minyak za'faran seraya meletakkan kedua tangannya diatas sayap dua malaikat, bila ia menundukkan kepala, air menetes dan bila ia mengangkat kepala keringat bercucuran seperti mutiara."

Rasulullah saw bersabda, "Tidaklah seorang mencium bau nafasnya melainkan pasti meninggal dunia dan bau nafasnya sejauh matanya memandang.

"Rasulullah saw bersabda, "Isa mencari Dajjal hingga menemuinya di pintu Ludd lalu membunuhnya."

Rasulullah saw bersabda, "Ia juga tinggal lama hingga Allah mewahyukan padanya agar menggiring manusia ke Thursina kerana Aku telah menempatkan hamba-hambaKu yang tidak seorang pun boleh memeranginya."

Rasulullah saw bersabda, "Allah mengirim Ya'juj dan Ma'juj, mereka seperti yang difirmankan: "Dari benteng-benteng tinggi mereka turun dengan cepat." (QS. Al-Anbiya' 96),

Rasulullah saw bersabda, "Lalu yang terdepan melintasi danau Thabariyah dan minum kemudian yang belakang melintasi, ia berkata: Tadi disini ada airnya. Mereka berjalan hingga sampai gunung Baitul Maqdis, mereka berkata: Kami telah membunuh orang-orang yang ada di bumi, mari kita bunuh yang ada di langit.

Mereka pun melesakkan panah mereka ke langit lalu Allah membalikkan panah mereka bermerah darah. 'Isa putra Maryam dan para sahabatnya terkepung hingga kepala kerbau saat itu lebih baik bagi salah seorang dari mereka dari pada seratus dinar milik salah seorang dari kalian hari ini lalu 'Isa putra Maryam dan para sahabatnya berdoa kepada Allah."

Rasulullah saw bersabda, "Lalu Allah mengutus cacing di leher mereka lalu mereka mati seperti matinya satu jiwa, lalu 'Isa dan para sahabatnya datang, tidak ada satu sejengkal tempat pun melainkan telah dipenuhi oleh bangkai dan bau busuk darah mereka."

Rasulullah saw bersabda, "Lalu 'Isa dan para sahabatnya berdoa kepada Allah lalu Allah mengirim burung seperti leher unta."

Rasulullah saw bersabda, "Burung itu membawa mereka dan melemparkan mereka lubang tanah, kaum muslimin menjadikan panah, anak panah dan wadah panah mereka sebagai bahan bakar selama tujuh tahun."

Rasulullah saw bersabda, "Lalu Allah mengirim hujan kepada mereka, tidak ada rumah dari bulu atau rumah dari tanah yang menghalangi turunnya hujan."

Rasulullah saw bersabda, "Hujan itu membasuh bumi dan meninggalkan genangan dimana-mana."

Rasulullah saw bersabda, "Setelah itu dikatakan kepada bumi: Keluarkan buah-buahanmu dan kembalikan berkahmu. Saat itu sekelompok manusia memakan delima, mereka menjadikan kulitnya sebagai tempat berteduh, susu diberkahi hingga sekelompok manusia mencukupkan diri dengan unta perahan, satu kabilah mencukupkan diri dengan sapi perahan dan beberapa kerabat mencukupkan diri dengan kambing perahan.

Saat mereka seperti itu, tiba-tiba Allah Subhana wa Ta'ala mengirim angin lalu mencabut nyawa setiap orang mukmin;

Dan orang-orang yang masih ada melakukan hubungan badan secara terang-terangan seperti keldai kawin, maka atas mereka itulah kiamat terjadi (iaitu kiamat hanya dilihat atau dialami oleh orang yang paling jahat dan bodohnya seperti binatang sahaja)." [2166]

03. Dari Abu Darda`r.a : Nabi saw bersabda, "Barangsiapa membaca tiga ayat permulaan surat Al-Kahfi, maka ia akan terjaga dari fitnah Dajjal." [2811]


0 comments:

Post a Comment